JADILAH MUSLIMAH YANG SELALU SADAR HINGGA ALLOH SEDIAKAN SURGA


Seorang muslimah akan selalu meyadari bahwa kewajiban yang harus dilakukan manusia dalam kehidupan ini ialah berusaha meniti jalan kebaikan,mencari faktor-faktor yang bisa mendatangkan amal sholih, baik dalam masalah agamanya maupun dunianya, yang diiringi dengan sikap tawakal dengan sebenar-benarnya kepada Alloh. pasrah kepada urusan-Nya dan yakin akan pertolongan, bimbingan dan ridho-Nya. Hal inilah yang telah dicontohkan oleh teladan wanita muslimah yang sangat mulia yaitu Hajar ‘alaiha salam istri Nabi yang mulia Ibrohim alaihissalam..

saat Hajar ditinggalkan Ibrohim ‘alaihi salam di Mekkah yang saat itu belum ada segelintir manusia pun dan air pun tidak ada sama sekali. Hajar tidak kemudian mengeluh atau merasa  kecewa dengan apa yang dilakukan Ibrohim. akan tetapi dengan tegar, mantap dan penuh keyakinan, Hajar bertanya kepada Ibrohim, “Allohkah yang menyuruh engkau berbuat seperti ini Wahai Ibrohim?” Dan ketika Ibrohim ‘alaihi salam menjawab “benar wahai Hajar”, maka seketika itu pula dengan penuh keridhoan dan disertai keyakinan akan datangnya kabar gembira dan perlindungan dari Alloh subhanahu wata’ala Hajar berkata, “kalau begitu Dia tidak akan menyia-nyiakan kami”.

Sungguh kisah Hajar ini menyajikan satu gambaran yang sangat mengagumkan tentang dalamnya iman kepada Alloh dan tawakal serta kepasrahan yang utuh kepada Alloh azza wajalla.

 Apa yang dilakukan Hajar, merupakan satu tindakan yang sangat berat dan menggugah hati orang-orang yang beriman, tentu kita bisa  membayangkan  bagaimana ia harus ditinggalkan oleh suaminya di tengah hamparan padang pasir yang tidak ada tetumbuhan, tidak ada air, dan juga tidak ada seorang manusia pun, padahal saat itu ia dalam keadaan masih menyusui. seandainya bukan karena iman dan sikap tawakal yang utuh kepada Alloh azza wajalla  yang menghiasi perasaan dan hati manusia mulia ini,  tentu ia tidak akan sanggup menghadapi keadaan tersebut, dan tentu dia akan roboh tidak berdaya sejak awal mula berada di tengah gurun itu.

Namun berkat keimanan dan ketawakalan yang dalam kepada Alloh azza wajalla,  kini ia akan selalu di ingat oleh orang-orang yang menunaikan Ibadah Haji ke Baitulloh al-Haram dan melaksakan Umroh di sana. manusia akan selalu mengenang Hajar menjelang malam dan di ujung siang saat mereka menciduk air Zamzam yang suci. kemudian saat melakukan sa’i dari Shofa ke Marwa, mereka akan mengenang Hajar saat ia berlari-lari mencari air pada saat yang sangat mendebarkan.

Keimanan dan kesadaran yang mendalam akan kekuasaan Alloh tersebut, juga menghasilkan buah-buah yang sangat mengagumkan dalam kehidupan orang-orang yang beriman, yang dapat menggugah perasaan dan membangkitkan sanubari, bahwa Alloh subhaahu wata’ala selalu menyaksikan dan mengetahui semua rahasia dan senantiasa bersama manusia dimanapun ia berada.

keimanan wanita Muslimah yang lurus, bersih dan suci tidak akan terlumuri noda kebodohan. Kebeningannya tidak akan menjadi keruh oleh tipuan khurofat. Dan keelokannya tidak akan padam karena bayang-bayang keraguan. Ini adalah keimanan yang ditegakkan di atas iman kepada Alloh azza wajalla yang Maha Tinggi dan Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu, yang ditangan-Nya terletak semua urusan dan kepada-Nya pula kembalinya semua urusan.

Dalam surat al-Mukminun ayat 88 sampai 89, Alloh subhanahu wata’ala berfirman;

Yang artinya;, Katakanlah:, "Siapakah yang di tangan-Nya berada kekuasaan atas segala sesuatu sedang Dia melindungi tetapi tidak ada yang dapat dilindungi dari azab-Nya jika kamu mengetahui?", mereka akan menjawab:, "Kepunyaan Alloh.", Katakanlah:, "Kalau demikian, Maka dari jalan manakah kamu ditipu?".
Kesadaran dan keimanan yang mendalam, bersih dan jelas ini akan menambah kepribadian wanita muslimah semakin kuat, sadar dan matang. Seorang muslimah akan melihat hakikat kehidupan ini sebagai tempat ujian dan menentukan pilihan lalu hasilnya pasti akan muncul pada suatu hari yang tidak disangsikan kedatangannya.

Oleh karena itu, harus kita sadari dan tancapkan dalam hati kita sedalam-dalamnya bahwa apapun yang terjadi pada diri kita tidak akan terlepas dari apa yang telah Alloh suhanahu wata’ala tetapkan. Selain itu kita juga harus menyadari bahwa Alloh subhanahu wata’ala selalu melihat dan menyertai semua hal yang kita lakukan.

Mudah-mudahan dengan kesadaran bahwa Alloh subhanahu wata’ala selalu menyaksikan dan tidak akan membiarkan hamba-Nya seorang diri, kita akan semakin mendekat kepada-Nya dan menjaga segala perbuatan kita agar tetap berada dalam jalan yang diridhoi-Nya.




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "JADILAH MUSLIMAH YANG SELALU SADAR HINGGA ALLOH SEDIAKAN SURGA"

Posting Komentar